Tumis Tauge Tahu Goreng

5.0

1 made this recipe

Prep

15 menit

Cook

15 menit

Yield

4 Porsi

Ingredients

  • 250 gr Tauge
  • 1 Blok Tahu
  • 1 Batang Daun Bawang
  • 2 Siung Bawang Putih
  • 1 Buah Cabai Besar
  • 1 sdt Kecap Asin
  • Garam
  • Gula
  • Lada Hitam
  • 1/2 sdt Bubuk Kaldu Sayur
  • Ikan Asin (opsional)

Instructions

  1. Iris cabai dan daun bawang. Pisahkan irisan daun bawang menjadi bagian batang dan bagian daun. Cincang kasar bawang putih.
  2. Potong tahu kotak - kotak kecil. Setelah itu, di goreng hingga coklat muda. Jangan goreng terlalu lama karena tahu akan keras.
  3. Didihkan air (cukup untuk merendam semua tauge) dengan 1 sendok teh garam.
  4. Setelah air mendidih, masukan tauge dan matikan api. Diamkan selama 10 detik dan tiris taugenya.
  5. Tuang minyak di wajan. Dengan menggunakan api besar, tumis bawang putih dan bagian batang daun bawang hungga kecoklatan dan harum.
  6. Tambahkan cabai, aduk sebentar, lalu masukan tauge.
  7. Tambahkan kecap asin, kaldu sayur, dan garam dan gula secukupnya. Aduk rata.
  8. Masukan tahu dan tambahkan lada hitam secukupnya. Aduk Rata.
  9. Pindahkan ke piring dan sajikan.

Opsional: kalau pakai ikan asin, potong ikan asin kecil-kecil dan goreng ikannya. Masukan ke wajan bareng dengan tahu dan lada.